Langsung ke konten utama

Manfaat limbah baglog jamur tiram

Manfaat limbah baglog jamur tiram yang sudah afkir (tidak tumbuh lagi) sangatlah banyak,

Manfaat limbah baglog jamur tiram
jadi jangan mentang sudah di anggap sampah dan terburu-buru untuk membuangnya sebenarnya limbah ini masih bisa kita manfaatkan untuk berbagai kepentingan, baik pupuk kompos atau lainnya.

Budidaya jamur tiram saat ini mulai banyak di lirik para pelaku usaha/bisnis baik yang berskala kecil sekedar untuk tambah-tambah penghasilan maupun yang berskala besar sebagai industri budidaya jamur tiram.

Seiring dengan semakin banyaknya pelaku usaha/bisnis yang terjun, secara tidak langsung juga menimbulkan permasalahan baru dari mengenai limbah budidaya jamur tiram, terutama limbah baglog jamur tiram yang sudah habis masa tanamnya.

Sepertinya terjadi permasalahan yang berulang mengenai limbah, padahal budidaya jamur sebenarnya memanfaatkan limbah serbuk gergaji tapi setelah limbah tersebut termanfaatkan muncul limbah baru lagi.

Maka dalam artikel kali ini kami mencoba untuk memberikan sedikit solusi pemanfaatan limbah baglog jamur tiram terutama pemanfaatan limbah baglog-nya.

Berikut ini manfaat limbah baglog jamur yang sudah afkir

Didaur ulang lagi sebagai media baglog

Baglog yang sudah selesai/habis pakai masa tanamnya bisa juga dipakai lagi untuk pembuatan baglog baru meskipun hasil produksi jamur dari baglog tersebut nantinya akan berkurang ( hanya mencapai sekitar 40 s/d 80 % nya ) dibanding bila menggunakan serbuk gergaji baru. Tapi dapat mengurangi pembelian serbuk gergaji, simak cara mendaur ulang baglog yang kontaminasi.
Namun cara ini tidak direkomendasikan karena tidak akan masuk FCR usaha dan hanya sebagai informasi saja.

manfaat limbah baglog jamur tiram bisa Dibuat pupuk kompos

Limbah baglog jamur tiram (media produksi yang sudah afkir) habis masa produksinya, bisa manfaatkan sebagai pupuk kompos hanya dengan menambahkan EM4 dan bahan organik lain, maka sudah bisa dimanfaatkan sebagai pupuk yang baik untuk tanaman. Dan kalau punya hubungan dengan penjual/distributor pupuk maka bisa sebagai hasil sampingan dari budidaya jamur tiram.
manfaat limbah baglog jamur tiram bermanfaat untuk pakan ternak

Limbah baglog jamur tiram juga mengandung nutrisi dan serat yang sangat dibutuhkan dalam pertumbuhan sapi perah, beberapa penelitian telah menunjukkan nilai nutrisi yang sangat tinggi untuk hewan ternak, dan dengan pengolahan lebih lanjut untuk meningkatkan selerah makan bagi sapi, pakan dari limbah log jamur merupakan solusi bagi masalah peternakan. Limbah baglog dibuat pakan ternak dengan menambahkan tetes tebu dan bakteri pre-biotik yang berperan positif bagi ternak sapi.

Manfaat limbah baglog  jamur tiram dapat Digunakan sebagai bahan bakar dalam proses pengukusan

Jika tidak mau terlalu repot dan susah maka dibakar saja dan dimanfaatkan sebagai bahan bakar dalam pembuatan baglog. Tinggal di jemur dan setelah kering langsung bisa digunakan.
Berikut cara pembuatan pupuk kompos dari Limbah Baglog Jamur Tiram :
Bahan-Bahan dan alat:
  • Limbah Baglog 250 kg
  • Kotoran ternak ayam, sapi 250 kg
  • EM4 1 ltr
  • Gula merah/gula pasir ½ kg
  • Air secukupnya
  • B.Alat yang digunakan :
  • Cangkul
  • Ember
  • Gayung
  • Gedek
  • Plastik
  • Mesin penghancur
Cara membuatnya :
  1.  Limbah baglog dihaluskan terlebih dahulu, kemudian setelah itu dicampurlah dengan kotoran ternak ayam dan sapi.
  2. Campurkan EM4 + gula kedalam air sesuai ukuran bahan, lalu semprotkan dengan pompa gendong/gembor secara merata (sambil diaduk)
  3. Simpan ditempat yang tidak terkena air lapisi dengan gedek atau plastik dan ditutup rapat dengan plastik. Bahan difermentasi selama 4-7 hari, setiap hari diperiksa suhunya jangan sampai melebihi 50 C, jika suhunya tinggi bahan diaduk sampai suhunya turun kembali
  4. Setelah 4-7 hari difermentasi, pupuk kompos sudah siap digunakan.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Jamur tiram berwarna kekuningan

Mungkin kita sering melihat jamur tiram berwarna kekuningan hal ini sebenarnya tidak normal, karena jamur tiram yang sehat dan bagus bisanya berwarna putih susu, atau agak krem Jamur tiram kuning mungkin sangat indah untuk dilihat, bahkan sangat cantik saking cantiknya jamur tiram kuning kerap di jadikan hiasan pada masakan di sejumlah restoran besar di china, namun apakah jamur tiram berwarna kekuningan juga sama cantiknya?.. tentu saja tidak malah ini menjadi salahsatu masalah pada pembudidayaan jamur tiram putih, Dengan jamur tiram berwarna kekuningan justru membuat nilainya berkurang baik secara ekonomi juga secara visual (penampilan) , karena jika hasil panen ajamur tiram berwarna agak kekuningan akan mengurangi minat pembeli karena mereka cenderung berfikiran kalau jamur tiram tersebut kurang terwat, kurang sehat dan kurang berkualitas, pasar menginginkan jamur tiram yang bagus berwarna putih bersih serta berpayung tebal. Kenapa sering terjadi jamur tumbuh berwarna agak kekuninga

Penyebab jamur tiram kriting saat tumbuh

Penyebab jamur tiram kriting bisa di sebabkan oleh berbagai faktor, kritingnya daun pada tubuh buah jamur tiram adalah salahsatu kendala pada budidaya jamur tiram dimana terjadinya pertumbuhan yang tidak biasa pada tudung jamur (pileus), yaitu berbentuk tidak sempurna dan kriting, hal ini banyak ditemui oleh para petani jamur tiram di indonesia termasuk kami sendiri juga pernah mengalaminya. Setelah diteliti lebih jauh dan di lakukan berbagai percobaan selama beberapa periode pertumbuhan, dan ternyata hasilnya dapat kita simpulkan banyak sekali  faktor yang menjadi penyebab jamur tiram kriting, Namun mungkin saja di perjalanan pembudidayaan jamur tiram kedepannya akan semakin terungkap lagi hal lain yang menjadi faktor penyebab jamur tiram tumbuh menjadi kriting. Hal ini bisa saja dipengaruhi oleh faktor seperti pergantian musim yang semakin melenceng dari beberapa tahun sebelumnya, mungkin inilah efek dari global warming yang selama ini kerap di gembar-gemborkan oleh para ilmuwan duni

Ciri dan sebab baglog gagal sebelum dibudidayakan

Ciri dan sebab baglog  gagal dapat diketahui dan dilihat secara kasat mata pada proses inkubasi, karena baglog-baglog yang mengalami kegagalan akan berbeda dengan baglog lainnya yang tumbuh baik dan normal tetapi terkadang kita salah dalam menerka ciri-ciri tersebut, hal ini bisa terjadi di sebabkan karena banyaknya ciri yang dimiliki oleh baglog-baglog yang gagal, tergantung dari faktor penyebab kegagalannya. seperti kegagalan yang di sebabkan kualitas bibit yang jelak, kurang matangnya media tanam saat proses sterilisasi dan juga tercemar atau terkontaminasi spora jamur liar atau bakteri lainnya , hal ini biasanya terjadi karena sembarangan menggunkan tempat atau pakaian pekerja itu sendiri yang kotor pada saat proses inokulasi di lakukan (kurang steril)   Ciri dan sebab baglog gagal Proses sterilisasi kurang maksimal, kurang dari 10 jam dan temperatur kurang dari yang ditentukan, tidak meratanya suhu didalam autoclap atau drum karena penyusunan baglog tidak tepat. Kualitas bib